hal penting memulai usaha bagi pemula

Hal penting memulai usaha bagi pemula Pernah kita mendengar istilah "quatum leap" ya melompat dari satu sisi ke sisi lain , dari karyawan menjadi pengusaha salah satunya Kita bayangkan setiap kita hendak melompat pasti ada persiapannya , diawali dengan niat yang kuat , persiapan fisik dàn jarak lompatan yang dinginkan, saat melompat pastinya dari suatu titik ke titik pendaratan Ilustrasi tadi membuktikan bahwa setiap pribadi haruslah menyiapkan diri bila ingin memlompat dan harus ada pencapaian yang terukur antara sebelum melompat dan setelah melompat yang dapat dijadikan evaluasi , ada beberapa hal yang bisa disiapkan

Meluruskan niat

bila bisnis hanya indentik dengan pendapatan maka kita akan mengalami kekeringan hati maka dari itu meninggikan dan meluruskan niat menjadi factor utama dan pertama, tanamkanlah dalam hati bahwa bisnis ini adalah bagian dari ibdaha, dan bermanfaat bagi banyak orang , maka segala hal yang terjadi insya Allah akan kita hadapi dengan sabar dan ikhlas

Menyiapkan diri baik mental

persiapan mental bisa didapat dengan memperdalam ilmu agama seperti diketahui bahwa dari 10 pintu rezeki 9 pintu adalah berdagang / wirausaha dan dalam berwirausaha sangat terasa kedekatan Allah dalam member rezeki, kalau sewaktu jadi pegawai yang menggaji adalah perusahaan tetapi setelah menjadi pengusaha sangat terasa bahwa Allah lah yang menggaji kita, jadi berbaik baiklah pada yang member “gaji”.

Menyiapkan sdm/skill/ketrampilan 

atau dari hoby atau bakat kita, dan semuanya itu kita riset apakah pasar membutuhkan dari apa yang kita miliki ? kalau sdm dirasa kurang bisa kita menggali potensi diri dengan ikut pelatihan atau belajar mandiri lewat online. Kalau bisa diagendakan secara rutin untuk ikut seminar yang berhubungan dengan bisnis sehingga akan menambah khasanah keilmuannya

Persiapan modal uang ( kalau ada ) 

kenapa saya katakana kalau ada, karena modal financial bukanlah yang utama tapi kemauan yang kuat, skill yang kita miliki adalah modal yang paling utama

Gabung ke komutas bisnis

sangat penting bagi semua pebisnis baik yang baru mulai ataupun yang sudah berjalan untuk gabung ke kemunitas bisnis , dengan komuitas bisnis para pelaku bisnis mendapat banyak keuntungan, bertambah jaringan, bertambah ilmu sehingga tidak perlu berbuat kesalahan yang sama banyak komutas bisnis yang bisa diikuti diantaranya yukbisnis,jagojualan,TDA, FBO dan lain sebagainya, manfaat komunitas bisnis akan dijelaskan dalam postingan tersendiri

buat target usaha

Misal bila ada seorang karyawan yang ingin berwiraswasta , maka bisa dimulai dari menentukan target pendapatan bersih yg sama seperti gajinya saat ini, menentukan target adalah titik pijakan saat akan melompat maka setelah lompat bisakan hasilnya sama dengan gajinya saat ini ? Bila sudah sama apakah sdh dapat memutuskan untuk total berbisnis atau masih 2 kaki antara karyawan dan berbisnis ? Karena semua pilihan tersebut tidak ada yang salah Ayoo siapkan pijakan kita, tentukan jauh lompatan yang kita inginkan, dan lakukan sekarang... Selamat berjuang

Komentar

Postingan populer dari blog ini

hubungan antara product knowledge dan seo

Pentingnya survey/riset/penelitian bagi bisnis kita

bukti #IndonesiaMakinDigital : Nama Telkom sudah melekat di hati